Resep Gurami Acar Sayuran
Bahan Gurami:
1 ekor gurami, fillet dagingnnya, potong-potong kotak
1 sendok teh air jeruk lemon
100 tepung terigu protein sedang
1 sendok makan maizena
1 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh bawang putih bubuk
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
minyak untuk menggorengBahan Acar Sayuran:
100 gram wortel impor, iris halus korek api
100 gram mentimun jepang, buang biji, iris halus korek api
100 gram nanas, potong kotak
1 buah paprika merah, iris tipis
100 ml mayones
1 sendok makan saus tomat
1 buah pickels (acar mentimun siap pakai), cincang halus
1 sendok teh air jeruk lemon
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
Cara membuat:
Gurami, lumuri gurami dengan air jeruk lemon. Diamkan 15 menit. Campur tepung terigu, maizena, baking powder, bawang putih bubuk, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
Masukkan daging dan badan gurami ke campuran tepung. Cubit-cubit hingga keriting. Goreng di atas api sedang hingga matang. Sisihkan.
Acar sayuran, campur wortel, mentimun, nanas, paprika, mayones, saus tomat, pickels, air jeruk lemon, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan daging gurame. Aduk rata.
Tata daging gurami bersama acar sayuran di atas badan gurami.